Press "Enter" to skip to content

Polres Agam Berikan Bantuan Kepada Warga Yang Membutuhkan

Polres Agam – Sebagai Wujud kepedulian Polri, Polres Agam terus bergerak memberikan bantuan sosial kepada warga yang membutuhkan, rabu (23/03/23).

Bantuan berupa paket sembako ini, diberikan lansung oleh Kopolsek Matur Iptu Yance Mardi dan anggota terhadap masyarakat kurang mampu, terutama bagi warga lanjut usia di Kecamatan Matur Kabupaten Agam.

Kapolres Agam AKBP Ferry Ferdian, S.I.K., menjelaskan, penyaluran bantuan sosial ini akan kami sampaikan kepada warga dengan berkeliling door to door ke rumah warga.

Pemberian bansos akan terus dilakukan oleh Polres Agam maupun Polsek jajaran Selama bulan Ramadhan, Hal ini dilakukan sebagai upaya menebar kebaikan di bulan Ramadhan tahun 1444 H yang penuh berkah,’’ujarnya

“Kami berharap, yang kami lakukan ini bisa memotivasi pihak lain untuk saling peduli terhadap sesama,” pungkasnya.

Sementara itu, imam salah seorang tokoh masyarakat mengatakan pihaknya sangat berterima kasih atas bantuan yang telah diberikan oleh pihak Kepolisian dalam hai ini Polres Agam kepada warga.

“Saya atas nama warga menyampaikan terimakasih banyak atas kepedulian bapak Kapolres, dan apa yang telah dilakukan bapak – bapak Kepolisian ini sangat menginspirasi kami dan membantu kami,”ujar imam.

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Mission News Theme by Compete Themes.